MPL ID Season 12 sebentar lagi mulai. Sembilan Team akan berebut kemenangan untuk mendapatkan posisi teratas di klasemen.
MPL ID adalah liga franchise bentukan Moonton di Indonesia. MPL merupakan singkatan dari Mobile Legends Premier League.
Liga ini pertama kali digelar pada 13 Januari 2018 dengan nama MPL ID S1 yang dijuarai oleh Team NXL. Kala itu MPL belum menjadi liga franchise.
Franchise league sendiri ialah liga ekslusif yang melibatkan tim dan organizer berinvestasi dalam kompetisi ini. Tim yang tergabung tetap akan bermain serta tidak memiliki sistem degradasi.
Lima tahun berlangsung, kini MPL ID sudah memasuki musim ke 12. Dewa United merupakan tim yang baru bergabung dalam liga ini dan akan mulai debutnya pada musim 12 sekarang ini.
Jadwal MPL ID S12 Week 1
Week 1 akan berlangsung 4 hari mulai dari kamis hingga minggu, 13 sampai 16 Juli 2023. Format pertandingan tiap match adalah Best of 3, artinya tim yang mendapatkan 2 kemenangan merupakan pemenang match tersebut.
Kamis, 13 Jul 2023
Aura Fire VS Dewa United Esports – 16:30 WIB
Rebellion Zion VS Alter Ego – 19:00 WIB
Jumat, 14 Jul 2023
Bigetron Alpha VS Geek Fam ID – 17:30 WIB
Aura Fire VS RRQ – 20:00 WIB
Sabtu, 15 Jul 2023
Alter Ego VS Bigetron Alpha – 15:00 WIB
Dewa United Esports VS Rebellion Zion – 17:30 WIB
RRQ VS Onic Esports – 20:00 WIB
Minggu, 16 Jul 2023
Geek Fam ID VS Onic Esports – 16:30 WIB
Rebellion Zion VS RRQ – 19:00 WIB
Fun Facts
Dewa United debut di MPL ID S12 dan langsung melakoni match pertama melawan Aura Fire pada Kamis, 13 Juli 2023.
Dyrennn, pemain anyar RRQ tidak bisa bermain di Week 1 lantaran baru bergabung setelah close transfer. Ia bisa mengikuti MPL ID S12 mulai week 2.
Rekt dan Watt, veteran pro scene kembali lagi di panggung MPL.
–
Ikuti kami di Google News untuk berita terupdate.