Mobile Lengeds akan kehadiran skin baru hasil kolaborasi dengan anime Beyond the Clouds. Info dari advanced server skin kagura ini bisa di peroleh secara gratis dengan mengumpulkan ancient relics.
Yup, Mobile Legends kembali melakukan kolaborasi dengan anime yang akan menjadi skin hero di game mereka. Setelah sukses berkolaborasi dengan Jujutsu Kaisen, kini mereka menggandeng anime Beyond the Clouds.
Serperti JJK, rencananya akan ada tiga skin hasil kolaborasi ini. Kabar baik hadir menjelang perilisan skin Beyond the Clouds. Pasalnya satu dari tiga skin ini bisa kamu peroleh secara gratis.
BACA JUGA: Tampilan dan Tanggal Rilis Skin Starlight Agustus 2023 MLBB: Yin “Eternal Guardian”
Lalu bagaimana caranya?
Tanggal Rilis Skin Kagura Beyond the Clouds

Kabar dari advanced server ada tiga skin hasil kolaborasi dengan Beyond the Clouds. Hero yang mendapatkanya ialah Kagura, Xavier, dan Edith.
Nantinya skin Kagura akan dijual di shop seharaga 1288 DM pada tanggal 8 Agustus 2023. Namun, nantinya akan ada event khusus dengan mengumpulkan ancient relics yang bisa di tukarkan dengan skin Kagura secara gratis.
Seperti event-event terbatas lainnya, kali ini pun event akan di bagi menjadi dua fase dan kalian bisa mengumpulkan ancient relics saat itu.
- Fase pertama berlangsung dari 8-26 Agustus 2023 dan bisa terkumpul 840 ancient relics.
- Fase kedua berlangsung dari 27-4 September 2023 dan bisa terkumpul 448 ancient relics.
Cara dapatin Skin Kagura Beyond the Clouds Gratis
Saat event berlangsung, akan ada menu namanya “Beyond the Clouds Elven Scroll”. Di dalamnya akan ada tiga jenis task yaitu daily task, weekly task, dan special task.
Daily dan weekly task akan di reset. Jam reset task adalah pada pukul 15:00 WIB. Sedangkan untuk special task hanya sekali pada saat event dan tidak bisa di reset. Task-task tersebut wajib kamu kerjakan kemudian rewardnya adalah ancient relics.
Fase pertama akan ada Elven Scroll untuk mendapatkan ancient relics. Sedangkan fase kedua kamu akan di berikan Relic chest yang didalamnya terdapat ancient relics dengan jumlah random. Jika kamu beruntung akan ada 488 ancient relics yang bisa kamu dapatkan.
Total keseluruhan ancient relics yang bisa kamu dapatkan sebanyak 1288. Artinya, kamu bisa membeli skin Kagura Beyond the Clouds seharga 0 DM.
Apabila kamu user mage dan gemar menggunakan Kagura, maka event ini sangat di sayangkan kalau kamu lewatkan.
Ikuti UNCUT Media di Google News untuk mendapatkan informasi terbaru Mobile Legends.