Ukuran Pra-unduh – Genshin Impact tinggal beberapa hari lagi akan masuk ke patch 4.0. Di update terbaru ini menghadirkan banyak pembaruan dan fitur salahsatunya adalah region baru bernama Fontaine.
Pra-unduh atau pre-update adalah sebuah fitur di Genshin Impact. Fitur ini adalah tempat untuk mengunduh patch terbaru sebelum hadir secara resmi. Nantinya, setelah game sudah resmi update di patch 4.0, traveler bisa langsung menikmati kontennya tanpa harus mengunduh pembaruan lagi.
BACA JUGA: Artifact Baru Genshin Impact 4.0, DPS Off-field Full Senyum
Sudah di konfirmasi bahwa Genshin Impact versi 4.0 akan hadir pada tanggal 16 Agustus 2023. Pembaruan ini akan menghadirkan sebuah region baru bernama Fontaine. Letak Fontaine sendiri berada di atas Sumeru dan membentang hingga Liyue sebelah Barat Daya.
Ukuran Pra-Unduh Genshin Impact 4.0
Fitur pra-unduh genshin sudah bisa di akses oleh semua traveler. Pembaruan besar kali ini membutuhkan banyak resource dibandingkan update-update sebelumnya.
Ukuran pra-unduh patch 4.0 untuk perangkat Mobile (Android dan IOS) sebesar 10GB. Sedangkan itu, Ukuran pra-unduh di PC sebesar 32GB.
Banyak player yang mengeluhkan ukuran yang sangat besar ini. Terlebih, ini pertama kalinya ukuran downloadnya sebesar ini. Namun, jika di ingat terkait fitur-fitur yang hadir, nampaknya wajar update 4.0 bisa sebesar itu.
Itulah ukuran pra-unduh versi terbaru Genshin Impact 4.0. Ikuti terus UNCUT Media di Google News untuk mendapatkan informasi terupdate seputar game Genshin Impact dan pembahasan menarik lainnya.